Mei 12, 2019

Solusi Ekstensi & Add-on Mozilla yang Terdisable (not verified)

firefox, extensions, add-ons disabled, mati, terdisable, tidak berfungsi, tidak aktif, idm, addon, cara mengatasi, browser pc, stop woring, tidak bekerja, could not be verified for use in firefox and has been disabled, internet download manager

Bulan Mei 2019, sepertinya browser PC Mozilla Firefox telah melakukan pembaruan yang dianggap blunder bagi sebagian besar penggunanya. Pasalnya, Firefox membatasi penggunaan ekstensi (extension) dan add-on pada browsernya. Hanya extension yang sudah terverifikasi oleh Mozilla saja yang dapat digunakan. Akibatnya sebagian besar extension yang sudah terpasang pada browser, menjadi terdisable dan tidak dapat digunakan. Beberapa orang berspekulasi bahwa masalah ini adalah semacan bug, ada juga yang mengatakan bahwa ini merupakan ketentuan baru (policy) dari Firefox perihal add-on dan extension demi menjaga keamanan penggunanya.


Akira sendiri menggunakan Firefox versi 64, dan sengaja mematikan automatic update, serta tidak mengupdatenya ke versi terbaru. Mengapa? Karena Akira sudah cukup nyaman dengan versi 64 ini. Tidak ada masalah yang berarti, juga karena support-nya IDM integration module.

Solusi Ekstensi & Add-on Mozilla yang Terdisable (not verified), firefox, extensions, add-ons disabled, mati, terdisable, tidak berfungsi, idm, addon, cara mengatasi, browser pc, stop woring, tidak bekerja, could not be verified for use in firefox and has been disabled, internet download manager
notif bahwa extension telah terdisable
Solusi Ekstensi & Add-on Mozilla yang Terdisable (not verified), firefox, extensions, add-ons disabled, mati, terdisable, tidak berfungsi, idm, addon, cara mengatasi, browser pc, stop woring, tidak bekerja, could not be verified for use in firefox and has been disabled, internet download manager
extension yang terdisable

Tadinya tidak ada masalah yang muncul. Tapi tiba-tiba saja keluar pesan yang berbunyi "One or more installed add-ons cannot be verified and have been disabled". Akira tidak mempermasalahkan jika hanya integrasi idm (Internet Download Manager) yang terdisable, karena itu adalah masalah klasik. Tapi pada kasus ini, benar-benar semua extension telah di-disable oleh Firefox. Bahkan extension Avast, yang merupakan salah satu antivirus terbaik, juga terdisable. Banyak juga pengguna Firefox dari berbagai versi (versi lama & baru) yang mengeluhkan hal yang sama. Sebagai catatan juga, pada kasus ini Akira tidak melakukan update Firefox, namun masalah tetap muncul bersamaan dengan pengguna lainnya.



Cara Menggunakan Ekstensi atau Add-on Yang Tidak Terverifikasi Firefox

Ada satu cara yang bisa kita lakukan, yaitu dengan merubah beberapa bagian dari Mozilla Firefox. Cara adalah sebagai berikut :

  1. Tekan tombol "Windows"+R pada keyboard untuk membuka Run.
  2. Ketik %appdata% kemudian klik Ok atau tekan Enter.
  3. Pada windows yang terbuka, cari folder Mozilla > Firefox > Profile > a2p7umay.default. Folder terakhir yang kamu temukan mungkin akan memiliki nama yang berbeda, namun tetap diakhiri dengan nama ".default".
  4. Cari dan buka file bernama "extensions.json" menggunakan notepad.
  5. Cari semua teks "appDisabled":true dan ubah menjadi "appdisabled":false Gunakan fitur find (Ctrl+f) untuk mempermudah pencarian. Akira sendiri menemukan 8 teks. Ubah semuanya.
  6. Cari semua teks "signedState":-1 menjadi "signedState":2 Di sini Akira menemukan 4 teks. Ubah semuanya.
  7. Tutup browser dahulu (jika sedang terbuka), kemudian lakukan Save pada file extensions.json sebelumnya. 
  8. Jadikan file extensions.json menjadi Read-Only dengan cara klik kanan file, kemudian klik Properties, kemudian centang box Read-only.
  9. Buka kembali browser Mozilla.
  10. Buka pengaturan add-on & extension dengan cara klik Menu > Add-ons > Extensions
  11. Sekarang pesan extension yang tidak terverifikasi sudah hilang. Klik Disable kemudian klik Enable pada setiap extension yang ada.
  12. Selesai! Sekarang semua extension sudah kembali aktif.
Cara ini akan bekerja selama 1 hari. Setelah 1 hari, add-ons atau extension akan kembali terdisable. Pada poin ini, kamu hanya perlu menutup dan membuka kembali (restart) browser Mozilla. Maka extension atau add-on akan kembali berfungsi dengan normal. Namun untuk cara ini, kamu perlu pastikan bahwa file extensions.json sudah diubah ke Read-only setelah diedit. Jika belum, maka kamu butuh mengulang cara di atas. Atau kamu juga dapat meng-copy file extensions.json yang sudah diedit sebagai file backup. Jadi jika masalah kembali muncul, kamu hanya perlu me-replace file dengan cara copy-paste.

Untuk me-restart browser tanpa menutup tab yang sudah terbuka, gunakan cara ini...

Masih bingung? Lihat langsung video tutorialnya...
(jangan lupa like & subscribe ya hhehe..)



Solusi lain?
Firefox mengatakan bahwa browser Mozilla Firefox versi Extended Support Release (ESR), Developer Edition dan Nightly bisa mem-bypass extension certification, sehingga penggunanya dapat terhindar dari hal ini. Namun bagi kamu yang cukup geram, masih banyak kok browser berkualitas lainnya yang siap untuk kamu gunakan.

Artikel ini membantu mengatasi masalah mu? Jangan lupa comment & baca artikel menarik lainnya di weakwings.blogspot.com sankyu...

author: Akira Asayami