September 15, 2016

Solusi untuk "Konten Tidak Memadai" Saat Daftar Google AdSense [2016] - weakwings


Solusi untuk Konten Tidak Memadai  Pada Google AdSense - Akira Asayami


Mendapatkan persetujuan dari Google AdSense adalah mimpi dan tujuan utama bagi setiap Blogger. Tetapi sekarang proses dan persyaratan untuk mendaftar AdSense telah berubah. Banyak dari Blogger yang gagal untuk mendaftarkan AdSense karena blog ataupun situsnya tidak memenuhi syarat ataupun melanggar ketentuan Google Policy, dan banyak juga Blogger yang stuck pada masalah "Insufficient Content". Sekarang Akira akan memandu cara untuk menuntaskan masalah dari penolakan AdSense. Baca dengan hati-hati dan cermati ya... :)


Cara mengatasi "Konten Tidak Memadai" Pada Google AdSense



Jangan Langsung Mendaftar Ulang Ketika Baru Saja Ditolak

         Kebanyakan Blogger sangat tertarik dengan AdSense, sampai sampai mereka langsung mendaftar ulang lagi dan lagi ketika baru saja ditolak. Itu karena Peninjau pada AdSense telah meletakan domain yang telah ditolak pada Block List, jadi domain tersebut tidak akan mendapatkan persetujuan (sementara waktu). Jadi janganlah terlalu tergesa-gesa. Kita jalankan saja blog kita step by step, cara ini akan sangat membantu untuk mendapatkan persetujuan dari Google AdSense secara manual. Ketika kamu baru saja ditolak, maka baca apa penyebabnya, kemudian pemenuhi semua persyaratan yang dinilai kurang.

         Ketika kamu mendapatkan respon e-mail dari Google AdSense tentang penolakan dengan alasan "Konten Tidak Memadai / Insufficient Content" kebanyakan Blogger hanya membuat setidaknya 3 ~ 4 artikel kemudian mereka mendaftarkan ulang blog mereka pada Google AdSense. Sebenarnya ini adalah ide yang buruk dan kurang tepat. Buatlah setidaknya 1 ~ 2 artikel per hari, setelah satu bulan kamu baru mendaftarkan ulang domain / blog kamu ke Google AdSense. Setidaknya cara ini akan meningkatkan kemungkinan untuk diterima oleh Google AdSense sebanyak 70 ~ 80%, itu juga jika kamu sudah memenuhi AdSense Policy tentang Copyright pada setiap konten yang kamu punya (tidak menjiplak konten milik orang lain yang memiliki hak cipta).



Kenapa Kamu Mendapatkan Pesan "Konten Tidak Memadai" Dari Team Google AdSense?

         Ini terjadi saat Google Crawler tidak dapat membaca teks pada situs yang kamu punya. Mungkin karena teks pada blog kamu lebih sedikit daripada Code Ratio. Jadi buatlah artikel yang setidaknya terdiri dari 600 kata atau lebih. Sebisa mungkin jangan sampai ada tata bahasa yang salah. Jika memang ada, lakukanlah perbaikan. Jangan memperbanyak postingan yang berisi animasi flash file ataupun video, karena Google Crawler tidak dapat membaca semua konten video dan Flash file. Jadi akan sia-sia jika kamu memperbanyak postingan dengan isi video ataupun animasi.

         Team Review dari Google AdSense akan membaca teks dari website yang kamu punya dan mencari tahu tentang isi konten dan tema pada blog? Jadi jika crawler tidak dapat membaca kontent pada blog kamu karena HTML Code pada blog kamu sudah terlampau banyak dan mungkin sempat kamu tambahkan, maka ...


         Solusinya adalah: "Buat setidaknya 50 ~ 60 postingan berkualitas pada blog kamu masing-masing, kemudian daftarkan ulang blog kamu untuk AdSense. Dan cobalah mendaftar ulang setelah 1 ~ 2 bulan dari waktu penolakan. Selama jenjang waktu 1 ~ 2 bulan tersebut, cobalah untuk meng-improve lebih lanjut blog kamu agar terlihat dan menjadi lebih baik lagi. Lakukan pengecekan, improve penampilan agar lebih menarik, merapihkan tata letak, serta menaikan trafik pengunjung (promosi). Sebisa mungkin, jangan sampai blog / website kamu terhubung dengan beberapa website yang digunakan sebagai server untuk konten-konten bajakan seperti sofware, film, dan lagu."



12 'Golden' Tips untuk Mendapatkan Persetujuan AdSense Setelah Ditolak:

1. Jangan mencoba menaikan trafik dengan cara curang, karena Google lebih 'pintar' dan akan tahu.

2. Buatlah artikel sendiri yang original dan pastikan unik.

3. Baca semua Google AdSense Policy.

4. Analisa struktur dari blog yang kamu punya.

5. Buatlah navigasi yang mempermudah pengunjung untuk menelusuri semua isi konten pada blog.

6. Terapkan beberapa Basic SEO pada blog.

7. Jangan tampilkan iklan-iklan lain pada blog, jika kamu ingin mendapatkan persetujuan dari AdSense.

8. Tenanglah jika kamu memang ditolak.

9. Jangan perbanyak postingan berisi video ataupun animasi flash.

10. Tingkatlah teks ratio lebih banyak dari HTML Code.

11. Tingkatkan beberapa Organic Traffic dari Search Engine.

12. Usahakan update blog kamu setiap harinya. Minimal sesering mungkin.



Tips: Lihatlah dan nilailah keseluruhan blog kamu dari sudut pandang orang lain. Mungkin kamu sendiri akan menilai secara sekilas bahwa blog yang kamu punya sudah cukup layak, karena kamu sendiri yang merasakan sulitnya untuk membuat postingan yang berkualitas. Tapi coba kamu buka mata dan lihatlah dari sudut pandang orang lain. Google AdSense pasti akan menilai blog yang kita punya, tentang kelayakannya untuk menampilkan iklan. Google AdSense juga pastinya tidak mau merugikan pihak-pihak yang membayar untuk mempromosikan produk mereka melalui iklan AdSense. Jika kamu sendiri yang ingin memasang iklan pada blog orang lain melalui Google AdSense, pastinya kamu tidak akan mau jika iklan kamu tampil pada blog yang hanya memiliki sedikit konten, dan sepi pengunjung. Apalagi jika tampilan blognya tidak menarik. Jadi nilailah blog kamu sendiri, seakan-akan kamu yang membayar dan akan menampilkan iklan pada blog yang kamu punya. Sudah layak kah? Dan jangan malu-malu untuk sedikit 'mencontek' pada blog tetangga yang ramai pengunjung. Bukan dalam masalah menjiplak isi konten, tapi dalam hal tampilan dan strategy yang digunakan untuk meningkatkan trafik pengunjung.


author: Akira Asayami
reference:
www.nextleveltricks.com
tranlated & improved by Akira Asayami